Cilegon,- DPC MOI Kota Cilegon menggelar acara santunan anak yatim-piatu serta buka puasa bersama dengan Masyarakat di Lingkungan Suka Mulya. Acara yang diinisiasi oleh Ketua Pelaksana Sifullah S.Pd.i ini merupakan bentuk kepedulian DPC MOI Kota Cilegon terhadap sesama, khususnya anak-anak yatim-piatu di bulan suci Ramadhan.
Sebanyak 40 anak yatim-piatu turut serta dalam kegiatan ini. Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh para tamu undangan, termasuk pengurus RT dan RW, serta Ketua Pemuda di Lingkungan Suka Mulya.
Dalam sambutannya, Sifullah menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat kepedulian dan kebersamaan di tengah masyarakat. Ia berharap santunan yang diberikan dapat bermanfaat bagi anak-anak yatim-piatu serta membawa berkah bagi semua yang terlibat.
Pada kesempatan yang sama, Sekjen MOI Kota Cilegon, Sifullah, menegaskan pentingnya kepedulian terhadap anak yatim dan kaum dhuafa.
"Kami akan terus berupaya membangun sinergi dan bermitra dengan berbagai pihak Perusahaan Swasta Maupun Negeri dan kami juga sangat berterimakasih kepada perusahaan perusahaan yang telah membantu acara kami ini seperti perusahaan Dover, KSOP, PT Bonanza dll
Semoga melalui program CSRnya dari sektor industri atau di bidang kelautan lainnya, Mudah mudahan lebih banyak bermanfaat untuk masyarakat yang terbantu," tuturnya.
Bapak Remon selaku ketua pemuda, menegaskan bahwa kegiatan seperti ini harus terus berlangsung dengan penuh kebersamaan dan kepedulian antara Pengurus MOI Kota Cilegon dengan masyarakat lingkungan suka mulya.
Dalam sambutannya, Bapak Remon menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pemuda MOI Kota Cilegon terhadap sesama, terutama anak yatim-piatu yang membutuhkan perhatian dan kasih sayang. Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut setiap tahun sebagai wujud solidaritas dan kebersamaan antar warga tutupnya.
Sementara itu, Ketua RW atau perwakilan dari RW 007, Bapak Atua, turut memberikan sambutan. Beliau mengapresiasi inisiatif para pemuda MOI Kota Cilegon dalam menyelenggarakan kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. Ia juga menekankan pentingnya peran pemuda MOI Kota Cilegon dalam membangun lingkungan yang lebih peduli dan harmonis.
"Apa yang dilakukan MOI Kota Cilegon hari ini patut diapresiasi. Semoga keberkahan Ramadhan semakin melimpah bagi semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini," ungkapnya.
Ketua Pelaksana Umyatul juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian MOI Kota Cilegon terhadap masyarakat, baik dari sisi sosial maupun ekonomi.
"Kami sangat bersyukur acara ini dapat berjalan dengan baik. Harapan kami, kegiatan seperti ini tidak hanya berhenti di sini, tetapi bisa terus berlanjut untuk memberikan manfaat lebih luas," katanya.
Acara yang berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan ini diakhiri dengan buka puasa bersama serta pemberian santunan kepada anak-anak yatim.
No comments:
Post a Comment