Warta Global Banten | Serang Raya - Kami, salah warga masyarakat Link Manggenger RT 03 RW 01, Desa Kertasana, Kecamatan Bojonegara, Kabupaten Serang, yang tidak mau di sebutkan nama nya ingin menyampaikan keluhan mengenai masalah tersumbatnya saluran air got di lingkungan kami Kondisi ini telah menyebabkan genangan air, sehari-hari serta menimbulkan risiko kesehatan bagi masyarakat, Banjir dan bau tidak Sedap di lingkungan Manggenger Desa kertasana Kecamatan Bojonegara kabupaten Serang pada hari Sabtu 03 Agustus 2024.
Salah satu Warga Link Manggenger, Desa Kertasana, Kecamatan Bojonegara, Kabupaten Serang tidak mau di sebutkan nama nya, menyampaikan keluhan mengenai kondisi drainase yang tersumbat di lingkungan mereka. Penyumbatan ini telah berlangsung selama satu minggu terakhir, menyebabkan air meluap, menimbulkan bau tidak sedap, dan merusak pembangunan drainase di wilayah tersebut
selaku perwakilan warga Link Manggenger RT 03 RW 01 Yang tidak mau di sebutkan nama nya , menyampaikan bahwa kondisi ini sangat mengganggu aktivitas sehari-hari dan meningkatkan risiko kesehatan bagi masyarakat.
Warga telah melakukan musyawarah, namun hingga saat ini belum ada tindakan nyata dari pihak RT/RW setempat maupun pemerintah Kabupaten Serang untuk menangani masalah ini. Mereka merasa diabaikan dan berharap agar pemerintah segera membersihkan dan memperbaiki saluran air yang tersumbat serta melakukan langkah pencegahan jangka panjang, termasuk perbaikan infrastruktur drainase dan sosialisasi kepada warga untuk menjaga kebersihan lingkungan
Penyumbatan Saluran Air Got Penyumbatan yang telah berlangsung selama satu minggu terakhir telah menyebabkan air meluap hingga merusak pembangunan drainase di wilayah kami.
Bau Tidak Sedap yang menyebar di lingkungan sekitar akibat air yang meluap.
- Genangan Air dan Risiko Banjir Genangan air yang terjadi menimbulkan potensi banjir dan sangat mengganggu aktivitas sehari-hari.
Kami sangat berharap agar Pemerintah Kabupaten Serang segera menindaklanjuti masalah ini dengan langkah-langkah sebagai berikut:
Membersihkan dan Memperbaiki Saluran Air Got, Segera membersihkan dan memperbaiki saluran air got yang tersumbat untuk menghilangkan genangan air dan bau tidak sedap.
Langkah Pencegahan Jangka Panjang Melakukan perbaikan infrastruktur drainase secara menyeluruh, Melaksanakan sosialisasi kepada warga untuk menjaga kebersihan lingkungan agar masalah ini tidak terulang di masa depan.
Kami juga mengharapkan adanya gotong royong dari seluruh warga RT 03 RW 01 serta dukungan dari pemerintah setempat untuk segera memperbaiki drainase yang rusak ini. Meskipun kami telah melakukan musyawarah, hingga kini belum ada tindakan nyata dari pihak RT/RW setempat maupun pemerintah Kabupaten Serang untuk membantu memperbaiki masalah ini.
Kondisi ini membuat kami merasa diabaikan, seolah-olah kami ini anak yatim yang tidak memiliki perhatian dari pihak yang berwenang. Kami sangat berharap agar permasalahan ini segera ditangani, sehingga air yang meluap tidak lagi mengganggu aktivitas warga dan menyebabkan kerusakan lebih lanjut.
Demikian pengaduan ini kami sampaikan dengan harapan besar agar segera ada tindakan perbaikan. Atas perhatian dan bantuannya, kami ucapkan terima kasih, " Tutup Salah Warga Masyarakat yang tidak mau di sebutkan nama Link Manggenger RT 03 RW 01, Desa Kertasana, Kecamatan Bojonegara, Kabupaten Serang.
Novaldo/Red*
No comments:
Post a Comment