
Warta Global Banten | Cilegon -PT Pertamina Patra Niaga Fuel Terminal Tanjung Gerem kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap keselamatan dan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi situasi darurat. Hal ini ditunjukkan melalui kegiatan Pelatihan dan Simulasi Tanggap Darurat dan Kebencanaan yang berlangsung bertempat di Nelayan Lelean pada hari Senin 30 Juni 2025
Kegiatan ini diikuti oleh Relawan Forum Pengurangan Risiko Bencana (PRB) Kota Cilegon dan sejumlah elemen masyarakat lainnya. Mohamad Sori selaku General Manager PT Pertamina Patra Niaga Fuel Terminal Tanjung Gerem menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung penguatan kapasitas masyarakat menghadapi potensi bencana.
“Sebagai bagian dari industri energi yang berisiko tinggi, kami tidak hanya memprioritaskan keselamatan internal perusahaan, tetapi juga memiliki tanggung jawab sosial untuk mendorong kesiapsiagaan masyarakat sekitar. Kolaborasi dengan relawan PRB Kota Cilegon adalah bentuk sinergi yang sangat kami apresiasi,” ujar Mohamad Sori General Manager PT Pertamina Patra Niaga Fuel Terminal Tanjung Gerem
Mohamad Sori menegaskan bahwa Pertamina Patra Niaga mendukung penuh penguatan komunitas tangguh bencana. Dengan pendekatan pelatihan dan simulasi langsung di lapangan, masyarakat diharapkan tidak hanya memahami teori, tetapi juga siap secara praktik dalam menghadapi kondisi darurat seperti kebakaran, gempa, atau kebocoran bahan bakar,"Tegasnya
Acara yang berlangsung interaktif ini juga diisi dengan pemaparan materi keselamatan, pengenalan alat pemadam kebakaran, hingga simulasi evakuasi darurat.
Kegiatan ini menjadi bagian dari program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) Pertamina yang berkelanjutan, dengan tujuan memperkuat ketahanan masyarakat dan menciptakan lingkungan yang lebih aman.
“Kami percaya bahwa dengan pengetahuan dan latihan yang tepat, masyarakat dapat menjadi garda terdepan dalam mitigasi risiko bencana,” tambah Mohamad Sori
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan terbangun kesadaran kolektif serta peningkatan kapasitas lokal dalam upaya tanggap darurat yang efektif, cepat, dan tepat sasaran, " Pungkasnya
Mohamad Sori Sebagai General Manager PT Pertamina Patra Niaga Fuel Terminal Tanjung Gerem.
Reporter: Dirhat
Editor: Redaksi Warta Global Banten
No comments:
Post a Comment